Kamis, 01 September 2011

Mas koki

 

Pearl Scale (Sisik Mutiara)
mutiara2

Bentuk tubuh maskoki ini bulat seperti bola pingpong. Ciri khas maskoki ini adalah sisik tubuhnya yang menonjol seperti rentetan buah jagung dan warna sisiknya berkilau seperti mutiara.

Ranchu
ranchu

Merupakan salah satu Maskoki populer di dunia karena warna paling bervariasi dan bentuknya gempal seperti telur. Tubuhnya membungkuk, di bagian muka ditutupi jambul, dan tidak memiliki sirip punggung.

Black Moor
blackmoor
Salah satu maskoki yang banyak di pelihara oleh hobiis, berwarna hitam pekat dan matanya besar. Menurut kepercayaan orang Cina black moor dapat menolak bala atau kesialan pada pemiliknya.

Bubble Eyes (mata balon)
bubbleeye
Merupakan maskoki yang paling unik di dunia, bentuk tubuhnya panjang seperti ikan mas, tetapi pada masing-masing mata terdapat kantong seperti balon yang membuat ikan ini betuknya unik.

Crown Pearl Scale (Sisik Mutiara Berjambul)
crownpearlscale

Memiliki bentuk tubuh seperti pearl scale biasa, hanya pada bagian kepala terdapat jambul yang bentuknya seperti seperti balon.

Lionhead (Kepala singa)
Red Cap LionHead
Sepintas ikan ini mirip dengan ranchu, akan tetapi perbedaannya terletak pada jambul yang hanya terletak di atas kepala, jadi jambul tidak menutupi seluruh bagian muka ikan.

Oranda
oranda - red
Ikan ini juga merupakan salah satu yang paling banyak dipelihara oleh para hobiis maskoki dan termasuk jenis koki tertua di dunia, bentuk tubuhnya bulat panjang dengan ekor panjang dan membuka lebar. punggungnya datar dan memiliki sirip punggung. pada kepala terdapat jambul.

Red Cap Oranda
red cap oranda
Ikan ini termasuk ikan yang populer di dunia. bentuknya mirip dengan maskoki Oranda, hanya seluruh warna tubuhnya berwarna putih dan jambul merah di atas kepalanya.

Ryukin
white-red-ryukin-goldfish-2
Ikan hasil budidaya di Jepang ini bentuk tubuhnya bulat gempal. bersirip punggung tinggi dan berekor panjang. Keunikannya terletak pada bentuk tubuh bulat dan sirip ekor terangkat tinggi mirip ekor burung merak. Jika dipandang dari belakang ekornya berbentuk huruf X.

Telescope eyes
p08 Black & white butterfly moor
Maskoki ini bentuk tubuhnya gempal, punggung agak bungkuk dihiasi sirip punggung. ekornya panjang dan berujung transnparan. Ciri khas maskoki ini adalah pada bentuk matanya yang menonjol seperti telescope.

Tosakin
tosakin_wp
Ikan tosa ini biasanya dipelihara di kolam, karena keindahannya akan tampak jika di lihat dari atas. Keunggulan maskoki ini terdapat pada sirip ekornya yang panjang dan melebar melebihi panjang tubuhnya sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar